Selasa, 19 Agustus 2014

Membuat Fullscreen Pada Tampilan VirtualBox

Bagi user yang suka menggunakan dua Operating System dalam komputer atau notebooknya, mungkin software yang satu ini sudah tidak asing lagi kita dengar.VirtualBox dengan berbagai kelebihan dan kemudahan pengoperasiannya selain gratis juga mempunyai banyak fitur yang mudah dalam konfigurasinya, untuk  proses instal saya anggap user sudah bisa melakukannya, yang saya bahas kali ini adalah bagaimana membuat fullscreen pada tampilan virtualbox agar bisa memenuhi layar monitor kita yang mana pada prosesnya kita harus menambahkan fitur tambahan pada sebuah VirtualBox.

Berikut cara membuat fullscreen pada tampilan VirtualBox :
1. Pastikan kita sudah menjalankan VirualBox dengan OS virtual didalamnya (Windows XP/7 ).
2. Klik Menu Device -> Instal Guest Additions.


3. Pada kotak dialog Autoplay pilih "RunVboxWindowsAddition.exe" untuk mulai instal

 

4. Klik "Next" untuk melanjutkan instal.
5. Proses selanjutnya akan menanyakan lokasi penyimpanan file instal, klik "Next" selanjutnya kita
tinggal menunggu proses instal selesai.



Setelah selesai kita tinggal mengatur besar kecilnya layar screen dengan menggeser pada pojok sisi layar atau kita bisa menjadikan layar otomatis fullscreen pada Menu View -> Fullscreen. Demikian silahkan mencoba, salam support.

5 komentar: