Senin, 29 Juni 2015

Cara Memberi Password Pada Hardisk dan Flashdisk

Pada dasarnya sebuah hardisk atau flashdisk menjadi komponen komputer yang sangat penting diantara komponen lainnya karena fungsinya sebagai sebuah media penyimpanan menjadikan sebuah hardisk atau flashdisk menjadi  barang berharga atau bahkan menjadi nyawa bagi user atau perusahaan karena semua data-data penting yang tersimpan dalam media ini. 

Untuk sebagian user mungkin menginginkan hardisk atau flasdisknya di proteksi atau diberi password sehinga  tidak sembarangan orang bisa mengakses data-data di dalam hardisk atau flashdisk user yang bersangkutan. Banyak aplikasi bawaan hardisk atau flashdisk yang menyediakan fasilitas proteksi password, tetapi tidak semua aplikasi bersifat gratis dan memiliki fasilitas proteksi terhadap media penyimpanan yang didalamnya terdapat data. Pada kali ini kami akan memperkenalkan aplikasi bawaan Windows 7 dan 8 dimana aplikasi ini sudah merupakan fasilitas dari Windows.

Aplikasi ini bernama "BitLocker Drive Encryption", walau sifatnya gratis aplikasi ini tidak usah diragukan lagi kemampuannya dalam proteksi media penyimpanan seperti hardisk internal / external dan flashdisk, bahkan aplikasi ini mampu memberi password pada media penyimpanan yang didalamnya terdapat banyak data. utnuk durasi waktu proses encrypsi sebuah media penyimpanan tergantung jumlah data didalamnya, makin banyak jumlah data didalamnya maka makin lama proses encrypsi.

Berikut dijelaskan Cara Memberi Password Pada Hardisk dan Flashdisk :
1. Koneksikan hardisk int/ext atau flashdisk yang ingin di beri password
2. Buka menu Start,  Control Panel -> System and Security













3. Pilih  Drive yang akan diberi proteksi password, Klik "Turn On BitLocker", masukan password yang dinginkan.
4. Cara ini juga bisa dlakukan pada menu explorer, Klik kanan drive  yang ingin di proteksi klik "Turn On BitLocker" 















5. Tunggu proses encrypsi sampai selsai. ( lama proses tergantung jumlah data didalamnya )











Untuk membuka password pada  drive yang terproteksi, aplikasi ini akan berjalan autorun ketika hardisk ext dan flasdisk terkoneksi pada komputer, tetapi apabila komputer anda tidak bisa menjalankan autorun pada media yang terkoneksi maka bisa dilakukan langkah sebagai berikut ;

Buka Password Hardisk

6. Buka menu explorer, klik kanan pada drive, "unlock Drive"

Explorer Password Hardisk














Demikiaan cara memberi password pada hardisk dan flashdisk anda semoga bisa tetap menjaga data-data anda dari orang-orang yang tiak bertanggung jawab.

Senin, 15 Juni 2015

Cara Mengaktifkan Windows Defender Di Windows 8

Sebuah antivirus dalam perangkat komputer sangatlah penting dalama menanggulangi berbagai ancaman jenis virus dan malware, apalagi komputer yang digunakan terhubung ke sebuah jaringan lokal atau internet tentu harus lebih tinggi tingkat keamanan dalam pencegahannya. Pada saat kita melakukan instal Windows 8 di komputer sebenarnya kita sudah mendapatkan antivirus yang cukup handal dalam memproteksi dari berbagai serangan virus dan malware, karena tak jarang sebagian orang kurang mengenal antiviurus ini. Windows Defender itulah nama antivirus yang sudah bandling dengan Windows 8,  untuk mempergunakannya kita tidak perlu direpotkan untuk meng-instalnya tetapi secara default antivirus ini kondisinya off atau dinonaktifkan, untuk itu kita harus mengaktifkannya secara manual supaya antivirus ini terus dapat difungsikan dikomputer kita.

Berikut kami jelaskan cara mengaktifkan Windows Defender pada Windows 8 :
1. Sorot kursor ke arah pojok kanan atas atau bisa dengan tombol kombinasi Windows + Q untuk ke menu "Search"
2. Ketik pada menu Search "Windows Defender".












3. Klik "Turn On" untuk mengaktifkan Windows Defender

Jika cara diatas tidak berhasil lakukan cara kedua sebagai berikut :
1.  Kombinasi tombol Window + R untuk mengakses menu Run
2. Ketik ""gpedit.msc"
3. Pada jendela "Local Group Policy Editor" klik menu "Administrative Templates", klik "Windows Componen" kemudian klik "Windows Defender"
4. Pada menu setting windows defender, klik 2x "Turn Of  Windows Defender" pilih option "Disabled" untuk mengaktifkan Windows Defender atau jika ingin menonaktifkan pilih "Enabled"




Selasa, 09 Juni 2015

Dell Server T610 Error System Board.Log full was asserted

Pada sebuah system operasi atau aplikasi yang berjalan di system memiliki temporary file system atau sering disebut Log System yang berfungsi menyimpan segala aktifitas perubahan system atau mendeteksi kerusakan yang terjadi pada hardware. Pada sebuah komputer server branded seperti Dell adakalanya menyediakan sebuah aplikasi webase yang berjalan di system yang sering disebut "iDrac", sehingga user admin dimudahkan untuk bisa melakukan monitoring hardware terhadap komputer server, sebuah Log system pada server adakalanya mengalami penuh atau full pada system databasenya, hal ini dapat menyebabkan kinerja system akan berkurang dan mengalami kerusakan.

Untuk kali kita akan membahas Log system pada Server Dell T610 yang mengalami "Error System Board.Log full was asserted" gejala seperti ini menandakan bahwa sytem log mengalami penuh atau full" dimana untuk pemeriksaan dini kita bisa melakukan hal sebagai berikut :

  • Melihat  peringatan yang keluar pada layar display kecil yang terdapat di chasing server T610, dimana layar akan berkedip warna ungu (posisi normal layar berwarna biru ) dengan tulisan "System event log full - Review & clear log )




  • Akses webase Dell dengan membuka Internet Explorer
  • Ketik alamat url webase "https:fdellsrvr:1311/servlet/OMSAStartmode=omsa&vid=705222117210167"
  • Klik "Continue to this website"
  • Lakukan login ke menu aplikasi

  • Pada menu "System - Main System" akan terlihat tanda silang pada "Hardware Log" yang mana ini menandakan sytem mendeteksi adanya error atau gannguan pada server Dell



  • Klik Hardware Log, pada "Log - Alart" cari dan pastikan ada pesan error "Error System Board.Log full was asserted" berdasarkan tanggal yang dimaksud



  • Klik tombol  "Clear Log" untuk menghapus seluruh history file log di system Dell, tunggu beberapa menit maka system server akan kembali normal seperti semula.

Minggu, 24 Mei 2015

Cara Mudah Instal Ulang Mac OS X Lion dari USB

Pada dasarnya untuk melakukan instalasi Mac OS sangatlah mudah, tetapi terkadang karena kurangnya pengetahuan akan penggunaan produk Apple dan kebiasaan mengandalkan jasa pihak ketiga dalam memperbaikinya seakan membuatnya terasa sulit. Seperti yang saya alami ketika mendapati Macbook White bekas user yang sudah resign, dimana akan di dilakukan Restore default factory atau mengembalikan kondisi sistem operasi Machintos ke standart pabrikan. Pada standartnya proses restore dilakukan pada "Recovery Partition" yaitu suatu partisi yang lokasinya terpisah dari partisi inti dimana Mac OS itu terinstal, biasanya partisi ini berisi Mac OS recovery yang digunakan untuk proses restore sistem Mac OS Lion ke partisi inti, tetapi pada proses ini saya mengalami masalah saat proses login apple id, diman proses ini digunakan untuk download sistem Machintos yang akan digunakan untuk proses instalasi. Mungkin karena account apple id yang saya masukkan tidak sesuai dengan account awal pertama pembelian. tanpa pikir panjang saya mencoba untuk download mentahan file sistem operasi Mac OS X Lion dengan harapan bisa berhasil  melakukan proses intalasi secara manual dimana prosesnya dapat menggunakan media keping DVD ataupun flasdisk. Untuk kesempatan sekarang saya mencoba melakukan instalalsi menggunakan media flasdisk dimana kita membutuhkan  mentahan OS X Lion yang sudah  didownload dan sebuah flasdisk untuk proses booting dan instalasi system. Untuk langkah awal kita harus membuat master booting system di flasdisk, kita bisa melakukannya di komputer Mac yang lain.

Berikut langkah - langkah Instal Mac OS X Lion dari USB :

1. Buat Master booting di flasdisk, pergunakan komputer Mac yang lain untuk  membuatnya
2. Jalankan "Dsik Utility", Copy file OS Mac X Loin ke "Disk Utility"


3. Drag file OS X Lion ( InstallESD.dmg )ke  " Source" Disk Utility, lalu lakukan drag Drive ( Flashdisk ) yang akan dijadikan masterboot ke textbox "Destination".


4. Klik tombol "Restore" kemudian kli tombol "Erase",  tunggulah sampai proses copy booting file ke flashdisk selesai.


5. Hidupkan Macbook yang akan diistal ulang, dengan posisi USB sudah terpasang, ketika monitor menyala tekan tombol "option" untuk menentukan sumber booting kemudian pilih "Flashdisk" dan lakukan instalasi ulang Mac Lion.


6. Setelah itu kita akan masuk ke Mac OS X Utilities, pilih "Disk Utility"

7.  Lakukan Erase pada hardisk dengan maksud untuk memformat isi hardisk. setelah selesai kembalilah ke Mac X Utilities


8. Sekarang saatnya kita melakukan proses instal, pilih "Reinstal Mac OS X"
9. Pilih drive flashdisk "Mac OS X Instal ESD" kemudian pilih tanda "panah" untuk melanjutkan proses instalasi.

10.  Ikuti proses instalasi seperti memilih bahasa, region, wifi,  dan lain-lain,  tunggulah sampai proses instalasi selsai

Demikian berbagi cara mudah instal ulang Mac OS X Lion dari usb, semoga bisa bermanfaat yah.

Selasa, 19 Mei 2015

Bagaimana Cara Konversi File CDA ke MP3 ?

Begitu banyak jenis format file audio yang kita ketahui dan sangat familiar di telinga, seperti .mp3 dimana jenis file ini  mempunyai kelebihan yaitu dengan kapasitas ukuran file kecil tetapi dengan kualitas suara tetap terjaga dan dapat dijalankan serta disupport di semua type smartphone, tetapi tidak banyak yang tahu untuk beberapa jenis file audio seperti .cda dimana format file audio jenis ini merupakan representasi dari track cd audio yang mempunyai kelebihan dapat langsung di jalankan melalui cd/dvd room dan jenis file ini mempunyai kapasitas file audio yang cukup besar, serta tidak di support di semua aplikasi komputer atau smartphone. 

Ketika kita mendapatkan file dengan jenis ini .cda untuk sebagian orang mungkin bingung cara menjalankannya dengan menggunakan aplikasi apa ? karena jenis file ini jarang disupport oleh aplikasi komputer apalagi smartphone. Untuk itu langkah yang harus kita lakukan adalah melakuakan convert / konversi dari file .cda menjadi file .mp3 agar bisa di jalankan diberbagai aplikasi audio. Sekarang pertanyaaannya bagaimanakah cara konversinya ?? Apakah dibayangan kalian caranya dengan menggunakan software convert yang berbayar dan super canggih !!, ternyata tidak, karena kita dapat melakukannya menggunakan software gratis seperti iTunes, dimana aplikasi ini mungkin sering kita dengar dan bahkan sering kita gunakan sehari-hari.

Berikut saya jelaskan cara konversi file .cda ke .mp3 dengan menggunakan iTunes :
  1. Jalankan aplikasi iTunes, bila blm punya downlod aplikasi di www.itunes.com
  2. Lakukan konfigurasi output seperti lokasi penyimpanan hasil konversi dan type file,  klik menu Edit, Preferences..

    3. Klik tombol "Import Setting"

    4. Pilih "MP3 Encoder" pada pilihan Import Using

   5. Klik pada device DVD Rom untuk melihat file .cda yang akan dikonversi

   6. Lakkan proses konversi dengan memilih file yang akan dilakukan konversi, klik kanan "Create            MP3 Version"

7. Tunggu hingga proses konversi selesai dan file cda akan berubah menjadi mp3, kita bisa melihat hasilnya di folder output yang sudah kita konfigurasi di awal.

Demikian cara konversi file cda ke mp3 semoga bisa bermanfaat yah.







Senin, 06 April 2015

Mereset Password Admin Macbook

Sebuah password yang unik dibutuhkan untuk sebuah perangkat komputer apapun termasuk komputer Mac agar data-data di komputer kita tetap aman dari orang-orang yang ingin berniat jahat. Lalu bagaimana apabila kita lupa akan password Macbook yang kita gunakan, apalagi user yanhg kita gunakan adalah user administrator ??? tidak perlu panik dan khawatir jika kita lupa password Macbook yang kita gunbakan.

Berikut dijelaskan bagaimana cara reset password administrator Macbook :
  • Matikan Macbook (Shutdown)
  • Nyalakan kembali Macbook dan langsung tekan tombol kombinasi Command+S pada kyboard, tahan dan tunggu samapai muncul tampilan root#
  • Kemudian ketikan perintah dibawah ini :
sbin/mount -uw /     <  tekan enter >
rm -rf /var/db/ .AppleSetupDone     < tekan enter >
reboot      < tekan enter >

  •  Macbook akan restart, kemudian akan keluar tampilan dimana seperti pertama kali kita melakukan inisialisasi instalasi Operating System Mac baru yaitu dengan mendaftarkan username dan password baru.
  • Jangan khawatir / berpikiran data-data & user lama kita akan hilang atau terhapus karena melihat tampilan seperti diatas, karena proses ini hanya membuat username administrator baru yang gunanya agar kita bisa mengganti password di username lama kita.
Demikian sedikit berbagi bagaimna cara reset password administrator pada Macbook, semoga bermanfaat salam support.

Selasa, 24 Maret 2015

Reset Factory Default Notebook Acer Aspire

Adakalanya sebuah notebook mengalami crash system, aplikasi atau terkena virus sehingga kinerja system menjadi lambat bahkan system mengalami gangguan yang mengakibatkan system tidak dapat bekerja dengan baik.. Biasanya setiap notebook mempunyai fasilitas atau aplikasi untuk reset factory default sehingga semua settingan dalam notebook akan kembali ke settingan baru yang berasal dari pabrik. Untuk kasus kali ini kita akan mencoba melakukan reset notebook type Acer Aspire dimana bawaan pabriknya menggunakan Operating Sytem Windows 7 Home menggunakan system mengalami crash dan lambat tetapi masih dapat digunakann walaupun dengan rasa kesal dihati.

Berikut cara melakukan reset factory default pada notebook acer aspire :
1. Pastikan windows dalam keadaan aktif, karena kita menggunakan aplikasi yang sudah terinstal otomatis paketan bersama windowsnya.
2. Buka aplikasi Acer eRecovery Management


3. Klik "Restore" untuk mengembalikan settingan, kemudian klik "Restore Operating System to Factory Default


4. Klik "Yes" pada kotak dialog berikut ini, dan proses restore akan berjalan sekitar 15 menit dimana system akan kembali ke settingan default.


Demikian cara "Reset Factory Default Notebook Acer Aspire" untuk type Acer 4752 semoga permasalahan di notebook user bisa dapat terselsaikan. Sedikit saran apabila proses restore default sudah dilakukan tetapi kondisi windows di notebook masih terasa lambat dan kurang memuaskan, lakukan format dan Instal ulang windows  menggunakan CD Windows yang sesuai.

Rabu, 28 Januari 2015

Tidak Bisa Menghapus Email di Outlook Yang Pending









Sebuah email yang sudah sincronice dengan outlook banyak manfaart yang bisa kita dapatkan tetapi adakalanya kita jengkel dengan permasalahan yang terjadi apabila oultlook kita mengalami masalah. Sepertinya judul diatas sangat tepat menggambarkan suatu hal yang sebenernya sangat sederhana dalam menyelsaikannya tapi terkadang kurang terpikirkan oleh kita karena kita terburu-buru dan disaat yang sama kita dikejar deadline suatu pekerjaan.

Untuk kali permasalahan email outlook yang kita hadapi adalah adanya email dengan lampiran file attacment yang gagal terkirim karena kapasitas file besar sehingga status email jadi pending dan mengakibatkan tidak bisa terkirimnya untuk email-email yang lain atau nyangkut di "Outbox". langkah sederhana pun sudah dilakukan mulai dari meghapus email keluar yang bermasalah samapai mencoba memindahkan ke draf, tetapi semua langkah yang dilakukan tidak ada penyelsainnya. Akhirnya coba menenangkan diri dan berpikir sejenak bagaimana cara mengatasinya. 

Berikut kita coba berbagi bagaimana cara menghapus email dengan file attacment yang gagal terkirim :

1. Matikan koneksi jaringan pada outlook agar outlook tidak bisa terkoneksi ke server mail, bisa dilakukan beberapa cara :
Pada halaman Outlook, klik menu "File -> Work Offline, atau bisa juga dengan mematikan (disable) jaringan di LAN di komputernya.

2. Hapus email keluar yang bermasalah di kotak "Outbox", jreeeng....akhirnya kali ini kita bisa juga menghapus email bermasalah ini.

Demikian yang bisa saya bagi sedikit permasalahan email outlook yang kadang menjengkelkan, salam support.

Minggu, 25 Januari 2015

Cara Telepon Conference Pada IP Phone CP-8941

Seperti kita ketahui produk cisco memiliki keunggulan dibandingkan produk jaringan sejenis yang dijual di pasaran karena sebanding dengan harga jual yang ditawarkan. Seperti yang ditawarkan  salah satu produk IP Phone dengan type CP-8941 dimana memiliki kelebihan fitur telepone conference dibandingkan produk IP Phone yang sejenis, pada fitur ini ditawarkan telepone conference dengan maksimum 3 user tujuan dalam waktu bersamaan dari dalam ke luar ataupun dari luar ke dalam.
Pada penggunaan secara umum terkadang kita melupakan kelebihan fitur IP Phone yang satu ini, sehingga kita kurang memaksimalkan kelebihan dari penggunaannya. Berikut kita jelaskan cara penggunaan telepone conference pada IP Phone type CP-8941 :
1. Telepone Conference dari dalam ke luar
- Call nomor tujuan 1 -> Diangkat (tekan tombol answer di menu display)
- Tekan tombol conference (tombol multiuser)
- Call nomor tujuan 2 -> Diangkat (tombol answer di menu display)
- Tekan tombol conference di menu display
2. Telepone Conference dari luar ke dalam
- Telepon masuk dari nomor 1 -> Diangkat ( tombol answer di menu display )
- Telepon masuk dari nomor 2 -> Diangkat ( tekan tombol panah untuk mengarahkan ke bawah no.masuk) -> tekan tombol ok
- Tekan tombol conference (tombol multiuser)
- Kemudian arahkan (tekan tombol panah) ke atas ke nomor masuk 1 ->tekan tombol conference di menu display


Rabu, 21 Januari 2015

Reset Default Printer Xerox 204A

Suatu printer adakalanya kita lupa mendokumentasikan konfigurasinya apalagi jika printer tersebut mempunyai fitur jaringan sehingga kita membutuhkan IP Address dari port printer apabila kita ingin mengkoneksikan dengan via jaringan, Dimana jika kita mengalami kesulitan mengetahui IP Address suatu printer adakalanya kita menggunakan cara tercepat yaitu mereset factory default printer tersebut agar konfigurasi printer kembali ke settingan pabrik.

Untuk kali ini kita akan berbagi cara reset default printer Xerox 204A, dimana untuk jenis printer ini tidak ada display konfigurasi di printernya sehingga kita kadang mengalami kesulitan untuk mengetahui IP Address terakhir yang digunakan pada printer tersebut.

Cara reset default Printer Xerox 204A :
1. Pastikan printer dalam keadaan ON
2. Teken dan tahan tombol <GO> 1x sampai kondisi lampu toner, drum, paper menyala secara berurutan.
3. Tekan tombol <GO> sebanyak 6 kali, setelah itu printer akan melakukan print menandakan printer sudah di reset ke settingan awal pabrik.

Setelah itu apabila kita ingin melakukan konfigurasi printer via port jaringan, lakukan instalasi printer  secara peer to peer (PC ke printer menggunakan kabel UTP) dengan IP komputer di setting automatic, maka secara otomatis ip printer akan terbaca di komputer pada langkah instalasi driver printer dimana IP default yang terbaca 168.254.90.216, Setelah kita mendapatkan ip addressnya kita bisa dapat mengakses untuk konfigurasi menggunakan browser firefox/crome, dimana untuk dapat melakukan konfigurasi kita harus input user & password admin default tertera( user : admin / password access ). Demikian yang bisa dibagi hari ini salam support.