Selasa, 09 Juni 2015

Dell Server T610 Error System Board.Log full was asserted

Pada sebuah system operasi atau aplikasi yang berjalan di system memiliki temporary file system atau sering disebut Log System yang berfungsi menyimpan segala aktifitas perubahan system atau mendeteksi kerusakan yang terjadi pada hardware. Pada sebuah komputer server branded seperti Dell adakalanya menyediakan sebuah aplikasi webase yang berjalan di system yang sering disebut "iDrac", sehingga user admin dimudahkan untuk bisa melakukan monitoring hardware terhadap komputer server, sebuah Log system pada server adakalanya mengalami penuh atau full pada system databasenya, hal ini dapat menyebabkan kinerja system akan berkurang dan mengalami kerusakan.

Untuk kali kita akan membahas Log system pada Server Dell T610 yang mengalami "Error System Board.Log full was asserted" gejala seperti ini menandakan bahwa sytem log mengalami penuh atau full" dimana untuk pemeriksaan dini kita bisa melakukan hal sebagai berikut :

  • Melihat  peringatan yang keluar pada layar display kecil yang terdapat di chasing server T610, dimana layar akan berkedip warna ungu (posisi normal layar berwarna biru ) dengan tulisan "System event log full - Review & clear log )




  • Akses webase Dell dengan membuka Internet Explorer
  • Ketik alamat url webase "https:fdellsrvr:1311/servlet/OMSAStartmode=omsa&vid=705222117210167"
  • Klik "Continue to this website"
  • Lakukan login ke menu aplikasi

  • Pada menu "System - Main System" akan terlihat tanda silang pada "Hardware Log" yang mana ini menandakan sytem mendeteksi adanya error atau gannguan pada server Dell



  • Klik Hardware Log, pada "Log - Alart" cari dan pastikan ada pesan error "Error System Board.Log full was asserted" berdasarkan tanggal yang dimaksud



  • Klik tombol  "Clear Log" untuk menghapus seluruh history file log di system Dell, tunggu beberapa menit maka system server akan kembali normal seperti semula.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar